News

Puluhan Brand Ramaikan Fashionlink Ramadhan Market

Monday, 27 May 2019

by Zea Zabrizkie

Ramadhan Fashion Festival 2019 akan berlangsung pada 24 Mei – 9 Juni 2019 di Gandaria City, Jakarta. Ajang yang dipenuhi berbagai suguhan fashion show, talk show, dan performance yang menarik ini juga dimeriahkan oleh Fashionlink Ramadhan Market, menjadikan kedua acara ini bersinergi menjadi one stop shopping destination.


Menghadirkan berbagai pilihan fashion, culinary, beauty, dan gaya hidup dalam menyambut Ramadan dan Idul Fitri, Ramadhan Fashion Festival hadir menjelang Jakarta Fashion Week 2020.


Bebarengan dengan Ramadhan Fashion Festival, pengunjung Gandaria City juga dimanjakan dengan Fashionlink Ramadhan Market. “Ada lebih dari dua puluh label yang berpartisipasi dalam ajang ini, mulai dari fashion, tentunya, dan beberapa dari sektor gaya hidup,” kata Donna Subroto, International Partnership Senior Manager Jakarta Fashion Week.


Anda dapat berbelanja di tenant-tenant sebagai berikut:

 
ASTRIDE ISWI Bateeq
Batik Chic Candrika
Disney presents IKAT, KAMI., SUQMA
Disney's
Eri ETU
GETA Generasi90an presents PROUD TO POST IT
Golden Space Hattaco
Halo Fresh Issya Scarf
Jenahara Luna Habit
KAMI. Kamila
Onni-san Paradigm
Testimo  
____________________________________ ____________________________________