December 6, 2024
News
Tuesday, 1 Aug 2023
Lomba Perancang Mode merupakan ajang kompetisi untuk menumbuhkan talenta baru di industri Fashion Indonesia. Sebagai lomba perancang busana bergengsi, LPM selalu memberikan harapan bagi para perancang muda untuk menjadi pondasi bagi karirnya.
Kontribusi Lomba Perancang Mode (LPM) sangatlah besar dalam industri mode Tanah Air. Sejak dimulai di 1979 hingga kini, LPM telah terlaksana selama 44 Tahun yang terbukti sebagai wadah pencetak perancang busana yang tidak hanya sukses namun membawa dampak yang besar pada Industri Fashion di Indonesia.
Beberapa nama perancang yang pernah mengikuti ajang ini antara lain, Samuel Wattimena, Chossy Latu, Itang Yunasz, Edward Hutabarat, Carmanita, Ferry Soenarto, Denny Wirawan, Musa Widiatmodjo, Billy Tjong, Danny Satriadi, hingga generasi muda seperti Jeffry Tan, Tex Saverio, Hian Tjen, Lulu Lutfi Labibi, Frederich Herman, Cynthia Tan, Albert Yanuar, Anthony Tandiono, Adrie Basuki sampai Frederika Cynthia Dewi.
Tahun ini, Lomba Perancang Mode hadir kembali dengan tema utama ‘AUTHENTICITY’ sebagai upaya mengeluarkan energi kreatif para desainer muda dengan menyediakan platform bagi mereka untuk mengekspresikan keaslian dan DNA desain yang kuat. Didukung oleh Instituto Marangoni, LPM 2023 menantang para peserta untuk menggali lebih jauh tafsiran gaya yang orisinil dan merancang pakaian yang mencerminkan diri mereka yang sebenarnya, melalui eksplorasi perspektif baru, bereksperimen dengan material, teknik, serta siluet yang tidak konvensional.
Sejumlah hadiah besar menanti para pemenang LPM. Selain berkesempatan tampil di Jakarta Fashion Week 2024, karya pemenang akan dimuat dalam majalah Dewi dan dari majalah Dewi dan pemenang Pertama LPM mendapatkan kesempatan untuk memperdalam ilmu di Institusi desain terkemuka dunia asal Milan, Italia, Istituto Marangoni. Selain itu, para peserta juga akan dinilai oleh dewan juri yang terdiri dari perancang ternama Tanah Air, managing editor majalah Dewi, representasi Istituto Marangoni di Indonesia, serta direktur kreatif Jakarta Fashion Week.
Pendaftaran Lomba Perancang Mode 2023 bertema ‘Authenticity’ akan dibuka hingga 27 Agustus 2023. Daftar sekarang di sini!
Latest News