News

Perkuat Fondasi Bisnis Mode

Tuesday, 27 Mar 2012

by JFW

Sejak digelar tahun 2008, Jakarta Fashion Week (JFW) telah berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat akan geliat industri mode Indonesia dan kreativitas para pelakunya. JFW tak pernah berhenti untuk melanjutkan misinya dalam memajukan industri kreatif Indonesia ke jenjang yang lebih tinggi lagi, yaitu panggung mode global.

Konsisten dengan misinya ini, tim panitia JFW tengah mempersiapkan JFW 2013 dengan materi yang lebih berbobot. Salah satu persiapannya adalah menjalin kerja sama dengan British Council dan mengundang Toby Meadows dan Sanjeev Davidson dari Centre for Fashion Enterprise (CFE) untuk sebuah workshop.

CFE yang bermarkas di London adalah sebuah organisasi bisnis yang merupakan inkubator pengembang bakat-bakat di industri desain. CFE telah bekerjasama dengan sejumlah brand internasional ternama, sebut saja adidas, D&G, Harrod’s, hingga True Religion.

Workshop yang digelar awal Maret lalu ini diikuti oleh desainer muda dan brand Indonesia terpilih yang sedang berkembang, antara lain Albert Yanuar, Ari Seputra (Major Minor), Barli Asmara, Carline Darjanto dan Ria Sarwono (Cotton Ink), Dana Maulana dan Syarifah Liza Mashita (Danjyo Hiyoji), Dian Pelangi, Imelda Kartini (Bretzel), Jeffry Tan, dan Yosafat Dwi Kurniawan.

Workshop selama 3 hari ini diharapkan memberi suntikan pengetahuan dan memperkuat fondasi bisnis para desainer untuk lebih mengembangkan brand-nya, baik dalam lingkup lokal maupun global. Tak hanya sekadar workshop, CFE menilai kinerja para peserta dan kemudian memilih 5 desainer terbaik. Hadiahnya? Tampil di panggung JFW 2013 dan besar kemungkinan tampil juga di panggung mode London!

Siapa saja 5 desainer yang beruntung ini? Tunggu pengumumannya bulan Mei mendatang!