6 Oktober 2010. Tepat sebulan lagi, 6-12 November 2010, Femina Group siap menggelar Jakarta Fashion Week (JFW) 2010/2011. Digelar di Pacific Place, inilah fashion event kebanggaan yang ditunggu-tunggu oleh para penikmat fashion, khususnya di Indonesia. Acara ini akan melanjutkan kesuksesan tahun-tahun sebelumnya, yang menampilkan parade fashion karya para desainer ternama dalam negeri.
Tahun ini, tema JFW 2010/2011 adalah Styling Modernity. âTema ini dipilih karena Jakarta Fashion Week sejatinya dimaksudkan sebagai suatu wadah yang dapat memfasilitasi sebuah dialog antara kekayaan fashion nusantara, termasuk keragaman tesktil tradisional dan kreasi modern,â ujar Baslir Djamal, Ketua Pelaksana JFW 2010/2011, dalam press conference yang berlangsung, Rabu 6 Oktober 2010 di Potato Head, Pacific Place, Jakarta. Menurut Baslir, fashion bukanlah hanya monolog sepihak dari sang desainer, melainkan melibatkan banyak dialog, yang mencakup hubungan antara desainer dengan pengerajin, buyer, pecinta mode dan wartawan fashion.
JFW 2010/2011 didukung penuh oleh Sunsilk Co-Creations, BNI dan Pacific Place Mall. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga menjadi mitra yang berperan mendukung ajang berskala internasional ini. Tak bisa dilewatkan adalah sokongan dari APPMI (Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia) dan IPMI (Ikatan Perancang Mode Indonesia) yang telah menyatakan partisipasinya dalam event mode tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh Femina Group ini.
Dalam sambutan tertulisnya, Dr. Arie Budhiman, MSi, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta menyampaikan, âJakarta sudah terbukti mampu memposisikan diri sebagai barometer fashion di Asia dan belakangan sudah menjadi salah satu pusat perhatian komunitas dashion dunia, terutama untuk busana muslim. Pencapaian ini sangat erat hubungannya dengan aktifitas desainer terkemuka Indonesia dalam kegiatan fashion show di manca negara, sehingga menempatkan Jakarta di peta industri mode internasional.â Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga berharap JFW dapat menjadi agenda fashion dunia yang dihadiri pembeli dari manca negara.
Pada press conference tersebut tampak hadir Petty S. Fatimah, Ketua Acara JFW 2010/2011, Taruna Kusmayadi dan Syamsidar Isa yang mewakili APPMI dan IPMI, Mulyadi Kurniawan, Marketing Communication Manager Pacific Place Mall, Aurellio Yustinus Kaunang, Assitant Media Relations Manager HPC sebagai perwakilan dari Sunsilk Co-Creations, dan Asoka Wardhana Vice President of Marketing and Communication BNI.
Kesuksesan yang telah diukir pada tahun lalu akan memacu semua pihak yang terlibat untuk mewujudkan event yang lebih baik lagi di tahun ini. Sampai jumpa di Jakarta Fashion Week 2010/2011, Styling Modernity.